Liputan6.com, Jakarta - Situs resmi klub sepakbola Manchester United (MU) yang eror setelah Jose Mourinho dipecat, menjadi artikel terpopuler Tekno Liputan6.com edisi Selasa (19/12/2018).
Tak cuma itu, ada juga dua artikel lain yang tidak kalah pamor, seperti lima (5) smartphone buruk yang pernah diproduksi, dan kumpulan meme lucu Jose Mourinho yang dipecat MU.
Untuk lebih lengkap, yuk langsung saja simak rangkuman ketiga berita tersebut berikut ini.
1. Jose Mourinho Dipecat, Situs Resmi MU Eror
Situs web resmi Manchester United (MU) dengan alamat www.manutd.com, sempat mengalami eror, tak lama setelah klub sepakbola tersebut memecat Jose Mourinho sebagai manajer.
Pantauan Tekno Liputan6.com, Selasa (18/12/2018), hal ini ramai diperbincangkan di Twitter. Sejumlah cuitan warganet juga membanjiri linimasa media sosial tersebut.
Selengkapnya baca di sini
2. 5 Smartphone Terburuk yang Pernah Diproduksi
Banyak smartphone yang beredar di pasar sejak 20 tahun lalu. Istilah smartphone kian populer ketika Apple meluncurkan iPhone generasi pertama pada 2007. Tak lama kemudian, Google melepas Android.
Setelah itu, sejumlah vendor berlomba-lomba untuk memproduksi smartphone jagoannya. Sebagian besar cukup berhasil, beberapa tidak begitu hebat, dan bahkan ada yang benar-benar 'mengerikan'.
Daftar smartphone berikut ini bisa dibilang gagal, baik dari sisi kontruksi maupun proses produksi. Tak perlu panjang lebar, berikut ulasan lengkapnya, sebagaimana dikutip dari laman Digital Trends, Selasa (18/12/2018).
Selengkapnya baca di sini
3. Lucunya Meme Mourinho Dipecat Manchester United
Pelatih klub sepakbola Manchester United, Jose Mourinho, dipecat secara mengejutkan. Pemecatan pelatih asal Portugal ini dilakukan setelah Setan Merah kalah dari 1-3 Liverpool.
"Manchester United mengumumkan manajer Jose Mourinho telah meninggalkan klub," demikikan bunyi pernyataan resmi klub.
Selengkapnya baca di sini
(Jek/Ysl)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
No comments:
Post a Comment