Pages

Friday, June 28, 2019

Gim Baru Flappy Bird Usung Genre Mirip PUBG dan Fortnite

Liputan6.com, Jakarta - Masih ingat dengan gim Flappy Bird yang sempat booming pada 2014? Sempat dihapus dari App Store karena sangat populer, sejumlah pengembang kembali memperkenalkan versi baru Flappy Bird dengan konsep yang unik.

Berbeda dari sebelumnya, gim Flappy Royale akan mengusung genre yang dipopulerkan oleh PUBG dan Fortnite, yaitu battle royale.

Di dalam gim ini, kamu dan 99 player lain bakal diadu untuk melihat siapa yang bisa terbang paling lama, sebagaimana dikutip dari laman Ubergizmo, Sabtu (29/6/2019).

Dikembangkan oleh Orta Therox dan Em Lazer-Walker (dengan kontribusi dari Zach Gage), gameplay Flappy Royale terbilang cukup sederhana dan serupa dengan versi aslinya.

Kamu harus mengepakkan sayap sekaligus menghindari berbagai rintangan berbentuk pipa--mirip gim Mario.

Saat bermain, kamu akan melihat karakter burung kamu (dan 99 pemain lainnya) mengepakkan sayap bersama-sama secara real time.

Karena mengusung genre battle royale, seluruh pemain bakal memulai gim Flappy Royale bersama-sama dari dalam bus--serupa dengan PUBG dan Fortnite.

2 dari 2 halaman

Adopsi Gim Flappy Bird Original

Game platform fenomenal yang memancing emosi, Flappy Bird, akan kembali hadir dalam bentuk Arcade.

Lebih lanjut, meski mengadopsi gim Flappy Bird sebelumnya, dalam gim baru ini karakter burung kamu bisa didandani agar tampil menonjol dari yang lain.

Saat ini, Flappy Royale baru tersedia secara open beta di iOS dan Android. Gim ini dijadwalkan akan meluncur resmi pada Juli 2019.

Bagi yang ingin mencoba main di browser bisa kunjungi laman flappyroyale.io.

(Ysl/Isk)

Let's block ads! (Why?)

from Berita Teknologi Gadget, Games Keren, Aplikasi Terbaru Dunia kalo berita kurang lengkap buka link disamping https://ift.tt/2Xc3yAO

No comments:

Post a Comment