Liputan6.com, Jakarta - Facebook dilaporkan membuat sebuah profil iklan untuk setiap orang, yang merupakan para penggunannya untuk kepentingan iklan.
Data yang ada di dalamnya termasuk nomor telepon autentikasi dua faktor dan informasi yang dikumpulkan dari profil orang lain.
Dilansir Softpedia, Selasa (2/10/2018), informasi ini pertama kali dilaporkan oleh jurnalis Gizmodo, Kashmir Hill. Nomor telepon tersebut digunakan oleh perusahaan sebagai tambahan penargetan ekstra untuk pengiklan yang menggunakan layanannya.
Autentikasi dua faktor adalah fitur keamanan yang membantu melindungi akun Facebook selain kata sandi. Ada beberapa metode autentikasi dua faktor, dan salah satunya pengguna akan mendapatkan kode SMS yang dikirim ke ponsel untuk login.
Menurut laporan Hill, cara kerja Faceboook ini ditemukan oleh sebuah tim peneliti setelah nomor telepon mereka digunakan menguji akun yang ditargetkan oleh pengiklan beberapa pekan lalu.
Juru bicara Facebook sudah memberikan tanggapannya terkait temuan ini. Kepada Hill, ia mengatakan Facebook menggunakan informasi yang diberikan oleh orang-orang untuk memberikan pengalaman yang lebih baik dan personal, termasuk iklan.
"Kami memperjelas tentang bagaimana kami (Facebook) menggunakan informasi yang dikumpulkan, termasuk informasi kontak yang diunggah orang-orang atau ditambahkan ke akun mereka sendiri. Kalian bisa mengatur dan menghapus informasi kontak yang telah diunggah kapan pun," jelas juru bicara itu.
* Liputan6.com yang menjadi bagian KapanLagi Youniverse (KLY) mengajak Anda untuk peduli korban gempa dan tsunami di Palu dan Donggala. Yuk bantu Sulawesi Tengah bangkit melalui donasi di bawah ini.
Semoga dukungan Anda dapat meringankan beban saudara-saudara kita akibat gempa dan tsunami Palu di Sulawesi Tengah dan menjadi berkah di kemudian hari kelak.
from Berita Teknologi Gadget, Games Keren, Aplikasi Terbaru Dunia kalo berita kurang lengkap buka link disamping https://ift.tt/2RgkCEe
No comments:
Post a Comment