Pages

Tuesday, February 12, 2019

Mengetahui Perbedaan Saus Tomat dan Pasta Tomat

Liputan6.com, Jakarta - Saus tomat atau pasta tomat menjadi pelengkap dalam sebuah sajian yang diketahui memiliki beberapa kesamaan. Kendati demikian, banyak yang menyangka keduanya adalah bahan masakan yang sama.

Tahukah Anda, ternyata saus tomat dan pasta tomat mempunyai perbedaan yang cukup menonjol. Apa saja perbedaan itu? Simak selengkapnya seperti yang dirangkum Fimela.com di bawah ini.

Bahan

Pasta murni berbahan dasar tomat yang terbuat dari tomat yang dihaluskan lalu dikemas tanpa bahan tambahan. Kadar air pasta tomat biasanya telah dikurangi selama proses pemasakan.

Sementara saus tomat terbuat dari tomat yang dihaluskan yang kemudian dimasak bersama bahan lain seperti gula, pengental, bumbu, garam, pengawet, dan cuka.

Rasa

Pasta tomat rasanya cenderung asam karena terbuat dari bahan tomat asli. Aroma dan warnanya sangat mirip dengan tomat dan biasanya dijadikan bumbu sup atau makanan lain. Sedangkan saus tomat mengandung banyak bahan lain dan memiliki rasa manis, asin, dan asam. Saus tomat dapat dikonsumsi secara langsung atau dijadikan bumbu masakan.

Tekstur

Pasta tomat mempunyai tekstur yang lebih kental dibanding saus tomat. Karena kadar air yang telah dikurangi, pasta tomat cenderung lebih kental dan padat, sedangkan saus tomat teksturnya lebih cair.

Kemasan dan Kegunaan

Pasta tomat umumnya dikemas dalam wadah kaleng. Pasta tomat harus dimasak terlebih dahulu dengan bahan makanan lain sebelum dikonsumsi karena masih mentah. Sedangkan saus tomat biasanya dikemas dalam kemasan plastik, botol, atau sachet.

Mengingat saus tomat telah dimasak sebelumnya, maka dapat dikonsumsi secara langsung sebagai teman makan camilan atau dipakai sebagai bumbu masakan. (Mimi Rohmitriasih/Fimela.com)

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Let's block ads! (Why?)



from Berita Gaya Hidup Terkini - Tren Fashion, Info Shopping, Menu Kuliner kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2DvNJNz

No comments:

Post a Comment