Pages

Friday, April 26, 2019

Buka Sejak 100 Tahun Lalu, Ini Toko Roti Tertua di Indonesia

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu makanan yang banyak disukai dan dapat dibuat berbagai kreasi adalah roti. Di Indonesia, ada banyak merek maupun gerai roti di berbagai kota. Seiring perkembangan zaman, muncul beragam kuliner modern dengan metode memasak kekinian.

Meski begitu, beberapa kuliner legendaris tetap berdiri tidak tergerus masa. Misalnya saja Roti Go, toko roti ini berdiri sejak 1898 yang sudah 100 tahun lebih atau tepatnya 121 tahun. Lokasinya di Jalan Jenderal Sudirman, Kauman Lama, Purwokerto Wetan, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Dilansir dari Travelingyuk dan Antara, Rabu, 24 April 2019, toko ini didirikan oleh The Pake Nio. Roti Go kini dikelola oleh generasi ketiga, Rosani Wiogo dan suaminya Pararto Widjaya.

"Sejak ayah saya lahir sudah ada banyak mesin roti, ayah saya lahir 1911 dan ayah saya merupakan anak bungsunya nenek," tutur Rosani.

Toko Roti Go kini sudah punya mesin pembuat roti baru. Namun, mesin lama tetap disimpan baik sebagai warisan leluhur. Rosani menceritakan sejak kecil ia sering mendengar kisah neneknya mendirikan Roti Go dan menciptakan resep dengan cara autodidak.

Let's block ads! (Why?)



from Berita Gaya Hidup Terkini - Tren Fashion, Info Shopping, Menu Kuliner kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2L0ggSm

No comments:

Post a Comment