Selain keindahan pantainya, Jepara juga memiliki Museum RA Kartini, lokasinya terletak di sebelah utara alun-alun kota Jepara. Pengunjung dapat melihat kerangka ikan raksasa Joko Tuo sepanjang 16 meter dan lebar 2 meter dengan berat 6 ton yang ditemukan di Karimun Jawa.
Dilansir dari museumindonesia.com, Minggu (21/4/2019), luas bangunan museum 890 meter persegi, berdiri di atas tanah seluas 5.210 meter persegi. Selain kerangka ikan raksasa, museum ini juga menyimpan koleksi peninggalan RA Kartini serta foto semasa hidup, peninggalan RMP Sosrokartono, benda-benda yang bernilai sejarah dan purbakala yang ditemukan di wilayah Jepara, antara lain arkeologi, keramik, hasil kerajinan Jepara yang terkenal, antara lain ukir-ukiran, batik troso, keramik, anyaman bambu, dan rotan.
Pantai Gua Manik
Salah satu tempat yang menarik untuk dikunjungi saat di Jepara adalah Pantai Gua Manik. Lokasinya di Desa Banyumanis, Donorejo, Jepara. Pantai ini berdekatan dengan Benteng Portugis, destinasi wisata sejarah di Jepara yang juga terkenal.
Fasilitas yang tersedia di antaranya gazebo khas Jawa, warung makan konsep lesehan. Fasilitas lain yang disediakan adalah menara pandang yang makin Instagrammable, trekking bukit, taman, dan tulisan Gua Manik raksasa.
from Berita Gaya Hidup Terkini - Tren Fashion, Info Shopping, Menu Kuliner kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GwXKg6
No comments:
Post a Comment