Pages

Tuesday, April 30, 2019

Makan Sepuasnya Saat Buka Puasa di Restoran Bernuansa Timur Tengah

Liputan6.com, Jakarta - Menyambut bulan puasa, sektor food and beverage menyuguhkan beragam sajian istimewa dengan harga bersaing. Satu di antaranya dihadirkan oleh Quba Pop Up Restaurant yang terletak di kawasan Darmawangsa, Jakarta Selatan.

"Quba dibangun lewat brainstorming membawa sesuatu yang baru di daerah Darmawangsa sebagai premium area dan membawa suasana baru untuk tamu-tamu di Jakarta Selata," kata Judit Eko Nugroho, Director of Food and Beverage The Tribrata, Senin, 29 April 2019.

Seperti namanya, restoran yang buka hanya sepanjang bulan puasa ini dikenal memiliki empat kubah di lantai dua dan menawarkan pemandangan apik hingga adanya teras ballroom.

"Ramadan dengan sentuhan Timur Tengah, Maroko, Arab tetapi taste Indonesia Heritage. Ambience puasa tak bisa dihilangkan seperti ada kurma sampai dekorasi Middle East harus ada," jelas Ferri Irawan, General Manager The Tribrata.

Meski dekorasi bernuansa Timur Tengah, restoran ini menyajikan hidangan Nusantara dengan standar internasional. Pengunjung juga dapat menikmati makanan sepuasnya dengan harga termasuk pajak.

"Kita pengen entertain dengan cara yang mudah dan nyaman lewat puluhan stall yang dapat dinikmati sampai bosan semuanya. Stall dibuat seperti gubuk-gubuk bisa dinikmati sepuasnya," tambah Ferri.

Quba Pop Up Restaurant buka selama bulan puasa mulai pukul 17.00-22.00 WIB. Sementara, proses pemesanan tempat untuk kelompok besar dapat dilakukan sepanjang hari.

Harga yang ditawarkan pun beragam seperti spesial untuk hotelier and restaurant staff Rp 208 ribu net per pax, pekan pertama (6-12 Mei) Rp 248 ribu net per pax, pekan kedua dan ketiga (13-26 Mei) Rp 288 ribu net per pax, serta pekan keempat 27 Mei-3 Juni Rp 248 ribu net per pax.

Let's block ads! (Why?)



from Berita Gaya Hidup Terkini - Tren Fashion, Info Shopping, Menu Kuliner kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2DQjGkT

No comments:

Post a Comment