Liputan6.com, Jakarta - Instagram memang ditujukan sebagai aplikasi berbagi foto atau video. Aplikasi ini seakan menggambarkan ungkapan lawas yang menyebut bahwa gambar berbicara lebih banyak ketimbang kata-kata.
Namun saat ini, kata-kata atau caption yang ada di Instagram ternyata tidak kalah penting. Karenanya, banyak dari pengguna yang merangkai kata seapik mungkin untuk membuat hasil unggahannya kian atraktif.
Nah, melihat tren ini ternyata ada beberapa aplikasi yang menawarkan bantuan untuk membantu pengguna Instagram membuat caption ciamik.
Untuk mengetahuinya, cek lima aplikasi pembuat caption di Android seperti dikutip dari Make Use Of, Senin (10/6/2019).
1. Caption for Instagram and Facebook Photos
Aplikasi ini menawarkan beragam caption menarik yang disusun ke dalam beberapa kategori. Tidak hanya itu, kategori yang tersedia pun terbilang lengkap dan dapat disesuaikan dengan konten unggahan di Instagram.
Pengguna yang tertarik dapat mencoba untuk mengakses sejumlah kategori seperti 'Latest' atau 'Popular'. Namun, kamu juga dapat mengecek beberapa kategori lain, seperti 'Business', 'Family', hingga 'Fashion'.
from Berita Teknologi Gadget, Games Keren, Aplikasi Terbaru Dunia kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2WrHMZk
No comments:
Post a Comment