Liputan6.com, Jakarta - Aplikasi Qlue akan menyambangi Bandung, Makassar, dan Kupang dalam waktu dekat.
Sekadar informasi, Qlue telah melakukan Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) dengan tiga pemerintah kota tersebut pada awal tahun ini dan dijadwalkan mulai dapat digunakan oleh warga pada akhir Mei 2019.
Qlue merupakan perusahaan rintisan teknologi yang mengembangkan platform pelaporan warga di mana dapat langsung dipantau dan ditindaklanjutioleh pemerintah.
Aplikasi Qlue adalah salah satu produk Qlue yang saat ini telah berkembang menjadi sebuah perusahaan yang menawarkan ekosistem smart city terlengkap di Indonesia.
Pada akhir tahun lalu, Qlue terpilih mengikuti program Ecosystem Accelerator Innovation Fund dari GSM Association, yang merupakanasosiasi perusahaan telekomunikasi dunia.
Qlue dengan dukungan dari GSMA, fokus mengembangkan solusi smart city yang melibatkan teknologi mobile, artificial intelligence, dan internet of things (IoT).
Qlue menawarkan berbagai solusi teknologi mulai dari dashboard Smart City, CCTV Integration and analysis, hingga QlueWork--fitur Qlue untuk meningkatkan koordinasi antar instansi yang efektif--untuk mempercepat penerapan smart city kepada tiga kota di Indonesia, yaitu Bandung, Makassar, dan Kupang.
Program GSMA ini didukung oleh Departemen Internasional Britania Raya, dan Pemerintah Australia.
Qlue memilih Bandung, Makassar, dan Kupang sebagai tiga proyek smart city GSMA karena ketiga kota tersebut telah memiliki infrastruktur IT memadai serta komitmen yang kuat dari pemerintah daerah.
Ketiga kota tersebut telah menandatangani MoU dengan Qlue pada Maret 2019 lalu.
from Berita Teknologi Gadget, Games Keren, Aplikasi Terbaru Dunia kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2ITebVI
No comments:
Post a Comment