Pages

Monday, October 1, 2018

6 Kuliner Khas Indonesia yang Bikin Ngiler di Film Aruna dan Lidahnya

Liputan6.com, Jakarta - Tugas investigasi dari kantornya tak membuat Aruna (diperankan Dian Sastrowardoyo) membatalkan rencana wisata kuliner dengan sahabatnya Bono (Nicholas Saputra). Alhasil, di sepanjang film Aruna dan Lidahnya, ragam kuliner khas Indonesia pun keluar-masuk frame secara bergiliran.

Sesuai lokasi dari investigasi yang dilakukan Aruna, deretan makanan ini merupakan sajian khas Surabaya, Madura, Pontianak, dan Singkawang. Beberapa di antaranya mungkin masih asing bagi Anda.

Rawon iga, kerang khas yang hanya ada di Madura, sampai makanan peranakan Tionghoa, semua ada film Aruna dan Lidahnya. Liputan6.com merangkumnya untuk Anda.

Rawon Iga

Sampai di destinasi pertama, yakni Surabaya, Aruna dan Bono, yang kemudian disusul Farish (Oka Antara) dan Nadezhda (Hannah Al Rashid), langsung menyantap rawon iga. Seporsi makanan ini berisi iga, tentu saja, juga kecambah yang disiram dengan kuah hitam pekat.

Minyak di kuah yang menggunakan kluwek agar berwana hitam ini segera saja membuat air liur mengumpul. Ditambah sambal yang nampol, siapa bisa menahan diri untuk tak menyantap salah satu kuliner yang muncul di film Aruna dan Lidahnya ini.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Let's block ads! (Why?)



from Berita Gaya Hidup Terkini - Tren Fashion, Info Shopping, Menu Kuliner kalo berita kurang lengkap buka link disamping https://ift.tt/2DMCVxP

No comments:

Post a Comment