Pages

Thursday, October 18, 2018

6 Wisata Kuliner Batu Malang yang Legendaris Ini Siap Bikin Ketagihan, Harga di Bawah Rp 50 Ribu

Kuahnya yang berwarna perpaduan kuning dan hijau dengan rasa gurih ini membuat orang tidak bisa menahan air liurnya saat melihat. Salah satu kota yang dikenal akan rasa sotonya yang sangat enak dan gurih untuk disantap ini terdapat di kota Malang. Dan salah satunya adalah Soto Geprak Mbah Djo. Cocok untuk Anda yang sangat suka berwisata kuliner khususnya soto harus mencicipi salah satu kuliner Soto Geprak Mbah Djo yang legendaris di Kota Apel ini.

Kualitas rasa sotonya yang sangat enak,  gurih ditambah dengan jeruk nipis yang  sangat pas membuat para pecinta kuliner puas dengan rasanya. Kualitas yang sungguh fantastis  ini telah menggunakan resep rahasia sejak tahun 1935. Membuat rasa soto ini berbeda dengan rasa soto-soto lainnya. Resep Mbah Djo yang telah telah secara turun temurun diajarkan ke cucu cicitnya kini telah menjadi  menu kuliner andalan di kota Malang.

Proses pengolahan soto Goprak Mbah Djo ini dilakukan dengan cara menumbuk/menggeprak daging dengan halus agar serat daging terpisah dengan sendirinya tanpa harus ada dilakukan proses pemotongan serat. Nama geprak sendiri berasal dari teknik pengolahan daging sebelum dimasak. Seiring dengan perkembangan zaman, saat ini proses pembuatan soto ini juga telah menggunakan alat modern. Untuk proses tersebut dilakukan demi menjamin kebersihan, kesehatan. Dan juga efektivitas dengan menggunakan prinsip kerja tradisional untuk menjaga cita rasa yang sama.

Selain soto, rumah makan geprak Mbah Djo ini juga tersedia menu-menu lainnya yang tidak kalah enak untuk disantap seperti, Bakso, ayam goreng geprak, bebek goreng geprak, pecel deplok, nasi kepala bebek dan juga telah ditambahkan menu khas yang baru pada rumah makan ini yaitu Pentol Keju. Semuanya dibanderol dengan kisaran harga yang bisa dibilang sangat murah yaitu antara Rp 7000 - Rp 20.000 saja.

Let's block ads! (Why?)



from Berita Gaya Hidup Terkini - Tren Fashion, Info Shopping, Menu Kuliner kalo berita kurang lengkap buka link disamping https://ift.tt/2PH9YF7

No comments:

Post a Comment