Beli tempe mentah
Jika ingin disimpan dalam waktu agak lama, beli saja tempe mentah. Tempe mentah biasanya masih dalam bentuk biji-biji kedelai yang terpisah alias belum menggumpal. Umumnya dijual dalam bungkus plastik atau daun pisang. Letakkan mendatar dan tempe akan terbentuk sendiri.
Bumbui
Jika ingin menggoreng tempe untuk nanti sore sedangkan tempe hanya dijual pagi hari, cara mempertahankan kesegarannya adalah dengan membumbui tempe. Haluskan bawang putih dan garam secukupnya kemudian larutkan dengan sedikit air. Bawang putih dan garam adalah bahan pengawet alami. Setelah dibumbui, tata rapi di dalam wadah tertutup.
Letakkan di dalam kulkas
Cara paling mudah mempertahankan kesegaran tempe adalah menyimpannya di dalam kulkas. Tak perlu dipotong, biarkan saja seperti apa adanya. Cukup bungkus dengan daun pisang atau kertas untuk menjaga kelembapan permukaan tempe. Cara ini efektif paling lama dua hari. (Febi Anindya Kirana/Fimela.com)
from Berita Gaya Hidup Terkini - Tren Fashion, Info Shopping, Menu Kuliner kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2Y2mSRJ
No comments:
Post a Comment